Selamat Datang di Teaching Factory of SMK N 1 Polewali

Asal kain Sutera mandar

Kain sutera mandar adalah merupakan kain tenun yang dihasilkan oleh penenun/ pengrajin dari masyarakat lokal polewali mandar yang menngunakan alat tenun manual yang disebut panette. waktu menenun 1 lembar kain sutera mandar membutuhkan waktu 10 hari, mulai dari pemintalan benang sampai kegiatan menenun.

Salah satu daerah sentra pengrajin sutera mandar adalah kecamatan tinambung, desa karama. Namun benang yang digunakan adalah benang yang diimpor dari negara india. di desa karama penenun membentuk 1 kelompok usaha yaitu UMKM KUBE HARAPAN

Corak Sutera Mandar

Corak sutera mandar pada dasarnya ada 2 corak atau motif yaitu sure’ dan bunga, sure adalah merupakan motif asli corak mandar yang merupakan garis geometri sederhana atau kotak kotak, sementara bunga adalah motif sure yang menambahkan gambar bunga juga perahu sandek yang merupakan khas polewali mandar.

Motif sarung mandar yang terkenal ada 12 motif yaitu sure’ mara’dia, sure’puang, sure’ sarifah, sure’penghulu, sure’salaka, sure’ penja, sure’limboro, sure’lembang, sure’batudazima, sure paragaza, sure’ gantung layar, sure’ bendera. Motif sarung sutera mandar mencerminkan budaya masyarakat mandar, motif saling berpotongan memiliki makna sebagai bentuk kuat dan tegasnya aturan di masyarakat mandar, motif vertikal menunjukkan hubungan antar pimpinan dengan rakyat dan garis horisontal menunjukkan hubungan rakyat dengan rakyat.

cara merawat kain sutera

  1. mencuci dengan tidak menggunakan mesin cuci tetapi manual
  2. jangan menggunakan deterjen yang keras tetapi menggunakan shampo atau deterjen khusus sutera
  3. saat membilas jangan diperas atau meremas kain tetapi dibungkus handuk supaya handuk yang menyerap airnya
  4. setrika dalam kondisi masih lembab dan suhu seterika yang sedang
  5. simpanlah dengan cara digantung dilemari dan hindari dari panas yang terik

berminat dengan kain sutera mandar klik Disini

Atau Klik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Chat Via Whatsapp